ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kakanwil Kemenag Riau Ajak Santri Jaga Persatuan dalam Peringatan Hari Santri Tahun 2024

  • PPID UTAMA
  • 22 October 2024
  • 177 View

PEKANBARU- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama  (Kakanwil Kemenag)Provinsi Riau memimpin upacara peringatan Hari Santri tahun 2024 yang dipusatkan di MAN 4 Kota Pekanbaru, Selasa (22/10/2024)

Peringatan Hari Santri Tahun 2024 yang mengusung tema “Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan”

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau Muliardi yang juga merupakan Alumni PMKNU I PWNU Provinsi Riau saat memimpin upacara membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia dalam apel peringatan Hari Santri tersebut.

Ia menyampaikan bahwa peringatan Hari Santri merupakan salah satu momentum untuk mengenang dan meneladani para santri yang telah memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Lebih lanjut Muliardi juga mengatakan bahwa salah satu bukti perlawanan santri yaitu peristiwa Resolusi Jihad.

Selain itu, dalam amanatnya Muliardi juga menyampaikan terkait dengan tema peringatan Hari Santri dapat diartikan bahwa santri masa kini memiliki tugas untuk meneruskan perjuangan para pendahulu yang telah berjuang tanpa kenal lelah untuk kemerdekaan Republik Indonesia.

“Santri harus percaya diri, santri masa kini harus bertanggung jawab dan berkontribusi dalam membangun masa depan masyarakat yang lebih baik,” ucap Muliardi dalam amanatnya.

Adapun pakaian yang dipakai oleh para peserta apel hari Santri tersebut yakni menggunakan sarung, atasan putih, berpeci hitam bagi laki-laki sesuai dengan SE No 27 Tahun 2024 tentang Pelaksanaan Apel Hari Santri. 

Kegiatan apel Hari Santri tersebut turut dihadiri oleh Plt Kabag TU Rahmat Suhadi yang menjabat sebagai Ketua PC NU Kota Pekanbaru sekaligus bertugas menjadi pemimpin apel, kemudian juga hadir Kepala KUA se Kota Pekanbaru, Kepala Madrasah Negeri se Kota Pekanbaru, Guru dan Karyawan, serta para siswa-siswi MAN 4 Kota Pekanbaru.

 



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 109 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 80 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store