ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pemprov Riau Telah Bangun Jaringan Listrik di Enam Daerah

  • PPID UTAMA
  • 22 September 2024
  • 275 View

PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Riau telah pembangunan jaringan listrik di beberapa daerah. Dengan begitu, Dinas ESDM Riau telah berhasil mengaliri listrik di beberapa wilayah yang sebelumnya belum "Merdeka Listrik". 

Adapun daerah yang telah dibangun jaringan listrik diantaranya Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Bengkalis, Rokan Hilir (Rohil), Kampar, Kuantan Singingi (Kuansing), dan Kota Dumai. 

Demikian disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Ketenagalistrikan Dinas ESDM Provinsi Riau, Yudha Patria saat dikonfirmasi pembangunan jaringan listrik di daerah. 

"Pembangunan jaringan listrik terdiri dari Jaringan Distribusi Saluran Udara Tegangan Menengah (SUTM), Jaringan Distribusi Saluran Udara Tegangan Rendah (SUTR) dan Trafo. Lokasinya di Kabupaten Bengkalis dan Inhik sudah selesai dikerjakan. Saat ini sudah serah terima operasikan ke PT PLN (Persero). 

"Jaringan listrik tersebut Alhamdulillah sudah dinikmati masyarakat. Karena sebelumnya di sana belum ada jaringan listrik. Kami juga terus berusaha meningkatkan Rasio Elektrifikasi Pemerintah Provinsi Riau," sambungnya.

Yudha menjelaskan, pembangunan SUTM, SUTR dan Trafo tahun 2024 yang dilakukan Dinas ESDM Riau berada di Desa Talang Mandi, Kecamatan Mandau, Bengkalis. 

Kemudian di Desa Sei Intan, Kecamatan Tembilahan Hulu, Inhil dan di Kepenghuluan Teluk Pulai Darat, Kecamatan Pasir Limau Kapas, Rohil. 

"Namun, ada juga untuk beberapa lokasi lain hanya SUTR. Seperti di Kabupaten Kampar, Kuansing, Bengkalis, Rohil dan Kota Dumai. 

Pembangunan jaringan ini untuk mewujudkan pembangunan infrastruktur daerah yang merata, berwawasan lingkungan dan berkelanjutan sesuai visi dan misi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Riau," tutupnya.



(Mediacenter Riau/amn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store