ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kafilah Riau Sudah Tiba di Kalimantan Timur, Akan Lakukan Registrasi Setelah Tuan Rumah

  • PPID UTAMA
  • 05 September 2024
  • 257 View

PEKANBARU- Kafilah Provinsi Riau pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke - 30 sudah diberangkatkan menuju Ibu Kota Nusantara untuk mengikuti event tahunan tersebut.

Sebanyak 108 peserta dan official, Rabu (4/9/24) dengan satu kali penerbangan dan transit di Jakarta rombongan tiba di Bandara Aji Pangeran Tumenggung Pranoti, Samarinda.

Ketua Tim MTQ Kanwil Kemenag Riau H. Defizon turut dalam rombongan mengatakan bahwa, kafilah Provinsi Riau telah diberangkatkan menuju Kalimanatan Timur dengan terlebih dahulu transit di jakarta.

"Alhamdulillah Kafilah Riau sudah di Kalimantan Timur, rombongan terdiri dari peserta dan official. Terkait registrasi peserta, Riau melakukan registrasi dihari pertama, 6 september, nomor dua setelah tuan rumah Kalimantan Timur,"ujarnya.

Lebih lanjut Defizon mengatakan kafilah Provinsi Riau ini akan menempati Hotel Horison selama berada di kota Samarinda dan akan mengikuti seluruh cabang yang diperlombakan.

"Kafilah Riau akan tampil pada 8 cabang perlombaan serta satu cabang eksebisi untuk lomba kaligrafi digital golongan putra dan putri. Cabang yang diperlombakan pada MTQ Nasional Ke-30 adalah Seni Baca Al Quran, Qiraat Al Quran, Hafalan Al Quran. Selanjutnya, Tafsir Al Quran, Fahm Al Quran, Syarh Al Quran, Seni Kaligrafi Al Quran, Karya Tulis Al Quran, dan Cabang Eksibisi Seni Kaligrafi Al Quran,"terangnya.

Untuk diketahui bahwa MTQ Nasional ke-30 mengambil tema Mewujudkan Masyarakat Cinta Al-Qur’an Untuk Bangsa yang Bermartabat di Bumi Nusantara, Musabaqah Tilawatl Quran ini akan dibuka Presiden RI H. Joko Widodo pada 8 September 2024 yang dipusatkan di Stadion Gelora Kadrie Oening Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur. 

 

 



(Mediacenter Riau/mlb)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store