ppid@riau.go.id (0761) 45505
Pemkab Pelalawan Tandatangani Komitmen Penerapan Pusat Jejaring Inovasi Daerah

Pemkab Pelalawan Tandatangani Komitmen Penerapan Pusat Jejaring Inovasi Daerah

  • PPID UTAMA
  • 27 August 2024
  • 26 View

PEKANBARU -Pemerintah Kabupaten Pelalawan bersama 16 Kabupaten/kota lain telah menandatangani Pernyataan Komitmen Penerapan Pusat Jejaring Inovasi Daerah (Puja indah) dengan Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Kementerian Dalam Negeri. 

Bupati Pelalawan H Zukri, SE, yang diwakili oleh Sekda Abdul Karim menghadiri acara tersebut,Turut mendampingi Plt Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Rinto Rinaldi, ST,MKom. 

Kepala BSKDN Kementerian Dalam Negeri, Yusharto Huntoyungo menyampaikan bahwa komitmen antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah dalam Puja Indah dilakukan dalam rangka memperkuat kerja sama antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah untuk mendorong dan memfasilitasi pengembangan inovasi daerah. 

“Puja Indah akan menjadi platform untuk saling mereplikasi inovasi antar pemerintah daerah, diharapkan mampu mengintegrasikan inovasi-inovasi yang ada pada setiap pemerintah daerah dan inovasi yang paling relevan dapat direplikasi pada daerah lain," ucapnya.

Kemudian, Abdul Karim mengatakan bahwa Bupati Pelalawan sangat mendukung pengembangan inovasi daerah yang dilakukan di Kabupaten Pelalawan, tentunya Puja Indah ini sangat efektif bagi daerah dalam mempercepat implementasi inovasi daerah diberbagai sektor. 

"Bupati sangat mendukung pengembangan inovasi daerah yang dilakukan di Kabupaten Pelalawan,"ujarnya.

Sementara itu, Rinto Rinaldi juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bukti nyata keseriusan Bupati Pelalawan dalam menciptakan ekosistem inovasi daerah di Kabupaten Pelalawan.

"Sehingga dapat diciptakan inovasi-inovasi unggulan dalam upaya pemenuhan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Pelalawan khususnya,"terangnya.

 

 



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

636

  • 269 Tersedia Setiap Saat
  • 317 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

351

  • 98 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 70 Sedang Proses

Member PPID

440

  • 439 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir