ppid@riau.go.id (0761) 45505

Memaknai HUT ke-67 Provinsi Riau, Ketua LAMR Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan

  • PPID UTAMA
  • 09 August 2024
  • 372 View

PEKANBARU - Menjelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Provinsi Riau, Ketua Majelis Kerapatan Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR), Datuk Seri H Raja Marjohan Yusuf, mengajak seluruh masyarakat Riau untuk hidup rukun dan menjaga persatuan. Hal tersebut disampaikannya saat diwawancarai, di Pekanbaru, Kamis (8/8/2024).

“Alhamdulillah kita ucapkan tahniah untuk hari jadi yang ke-67 provinsi Riau. Dengan tagline Riau Membangun, saya kira sebagaimana tema itu kita perlu rukun dan bersatu,” ucapnya.

Dijelaskan, ketika perayaan seperti inilah akan menjadi penting memaknai hari bersejarah bagi masyarakat di daerah berjuluk bumi lancang kuning. Karena menurutnya, perdamaian merupakan sebagai fondasi utama dalam kemajuan dan kesejahteraan Provinsi Riau.

"Perayaan HUT ke-67 Provinsi Riau adalah momentum yang sangat penting bagi kita semua. Ini adalah saat yang tepat untuk kita mempererat tali silaturahmi dan menjaga kerukunan di tengah masyarakat. Mari kita bersama-sama hidup rukun dan damai, demi kemajuan dan kesejahteraan Provinsi Riau," ujar Datuk Seri Marjohan Yusuf.

Diterangkan, kerukunan dan persatuan adalah kunci utama dalam mencapai pembangunan yang berkelanjutan. Ia mengingatkan bahwa Provinsi Riau adalah rumah bagi beragam suku, agama, dan budaya, sehingga sangat penting untuk terus mengedepankan toleransi dan saling menghormati satu sama lain.

“Karena sesuai perkembangan zaman tantangan-tantangan ke depan tentulah semakin beragam. Tapi kita jangan terlena dengan hal itu, tetap bersandar kepada adat dan budaya. Jadi kita dari melayu juga selalu terbuka bersama-samalah membangun Riau ini,” terangnya.

Dituturkan, Riau adalah provinsi yang kaya akan keragaman. Oleh karena itu, perlu di jaga kebersamaan dan saling menghormati agar masyarakat dapat hidup harmonis serta membangun Riau yang lebih baik.

“Sebab membangun Riau tak bisa sendiri, perlu kebersamaan. Untuk itulah kebersamaan dibutuhkan dalam kehidupan yang harmonis dengan persatuan dan kesatuan kita,” tuturnya

“Dalam hal ini memang kita memerlukan kebersamaan dan persatuan terutama dalam membangun untuk langkah lebih bagus lagi ke depan. Saya kira dengan tagline Riau membangun ini merupakan suatu kebanggaan kita semua bersama untuk menyatukan tekad dan langkah.” pungkasnya.



(Mediacenter Riau/bib)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store