ppid@riau.go.id (0761) 45505

Makna HUT Ke-67 Provinsi Riau Bagi Mantan Gubri Rusli Zainal

  • PPID UTAMA
  • 07 August 2024
  • 335 View

PEKANBARU - Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Provinsi Riau, banyak harapan yang muncul dari masyarakat kepada Provinsi Riau menjadi daerah yang cemerlang dan gemilang. Seperti halnya dengan yang disampaikan Gubernur Riau pada masanya, Rusli Zainal (RZ).

Kepada Mediacenter Riau, RZ sampaikan bahwa, HUT Riau musti dimaknai dengan semangat yang besar untuk membangun Provinsi Riau menuju perubahan ke arah yang lebih baik. Menurutnya, perlu tekad yang besar untuk dapat merealisasikan perubahan demi kesejahteraan masyarakat Provinsi Riau.

"HUT Riau dari tahun ke tahun harus dimaknai dengan spirit yang lebih baik untuk membangun perubahan. Yang dikatakan membangun itu adalah, melakukan perubahan-perubahan dari hal yang tidak baik menjadi lebih baik, yang belum sempurna menjadi sempurna. Kemudian, yang belum selesai harus kita selesaikan, nah itulah spiritnya," katanya di Pekanbaru, pada Rabu (7/8/2024).

"Jadi, bagaimana kita memaknai setiap kali kita melaksanakan HUT Provinsi Riau seperti ini, adalah bagaimana kita bertekad untuk melakukan perubahan-perubahan yang belum baik daripada sebelumnya," imbuhnya.

Lalu, Mantan Gubernur Riau dua periode ini berharap, di bawah pemimpin Riau saat ini dan di masa yang akan datang, Provinsi Riau dapat berdiri sejajar dengan provinsi lainnya. 

"Saya berdoa dan berharap, mudah-mudahan Provinsi Riau di bawah kepemimpinan pemerintah saat ini dan juga yang akan datang dapat membawa Provinsi Riau kepada kondisi yang lebih baik, duduk sama rendah dan berdiri sama tinggi dengan provinsi lain," ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga berharap Pemprov Riau dapat memanfaatkan potensi besar yang ada di Provinsi Riau. Ia memandang, kesuksesan tersebut sangat bergantung kepada pembangunan infrastruktur yang baik, yang akan mendukung laju pertumbuhan dan perkembangan Provinsi Riau kedepan.

"Sebagaimana barangkali dulu pernah saya harapkan, Riau dengan potensi yang begitu besar dengan letak geografis yang begitu strategis, dan didukung oleh spirit semangat masyarakatnya, kita akan menjadi salah satu kutub pertumbuhan baru Indonesia kawasan barat. Ini bukan hal yang mustahil untuk dicapai, bilamana semua infrastruktur dapat dibangun dengan baik," tandasnya.



(Mediacenter Riau/Alw)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store