ppid@riau.go.id (0761) 45505
Dijaga Satreskrim, Riau Bhayangkara Run 2024 Bebas dari Gangguan Keamanan

Dijaga Satreskrim, Riau Bhayangkara Run 2024 Bebas dari Gangguan Keamanan

  • PPID UTAMA
  • 15 July 2024
  • 69 View

Pekanbaru - Riau Bhayangkara Run 2024 berlangsung sukses, aman dan lancar. Iven yang diikuti 10 ribu peserta ini, berlangsung mulai pukul 05.45 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB pada Minggu (14/7). 

Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra mengatakan, selama iven berlangsung mulai dari persiapan, saat race hingga berakhir, tidak ada gangguan keamanan sama sekali.

"Anggota kita sebar di sejumlah titik, ada sekitar 200an personel. Alhamdulillah berlangsung lancar, aman dan tidak peristiwa Kamtibmas yang menonjol," kata Bery didampingi Kasat Lantas Kompol Alvin Agung Wibawa Senin (15/7).

Bery menyebutkan pihaknya bersama ratusan personel gabungan sudah menyebar di seluruh area iven. Termasuk juga memastikan keamanan kendaraan masyarakat yang terparkir.

"Sesuai petunjuk Bapak Kapolda Riau dan Kapolresta bahwa proses pengamanan harus dilakukan dengan humanis. Hal ini juga kami tekankan kepada jajaran yang bertugas pagi ini," jelas Bery.

Menurut Bery, kesuksesan pengamanan iven Riau Bhayangkara Run 2024 juga terjadi berkat dukungan masyarakat. Bahkan tidak sedikit masyarakat yang turut membantu pihak pengamanan iven selama acara berlangsung.

"Kami sampaikan terima kasih banyak kepada masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini sampai selesai. Mudah-mudahan dampak dari iven ini dapat dirasakan masyarakat, terkhusus dari segi ekonomi," jelasnya.

Diketahui, Riau Bhayangkara Run 2024 digelar Minggu (14/7). Iven yang diikuti oleh sebanyak 10 ribu peserta ini, dibuka langsung Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal dan Pj Gubernur Riau SF Hariyanto.



(Mediacenter Riau/asn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

342

  • 94 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 67 Sedang Proses

Member PPID

427

  • 426 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir