ppid@riau.go.id (0761) 45505
Berkat Beasiswa KIP Kuliah, Perjuangan Desman Untuk Kuliah Gratis dan Mimpi Sarjana Kian Nyata

Berkat Beasiswa KIP Kuliah, Perjuangan Desman Untuk Kuliah Gratis dan Mimpi Sarjana Kian Nyata

  • PPID UTAMA
  • 11 June 2024
  • 170 View

Pekanbaru - Pendidikan satu di antara cara untuk meraih kesuksesan, di dalamnya ada semangat perjuangan. Keinginan untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi terkadang terkendala biaya. Banyak orang yang harus mengubur mimpinya untuk bisa kuliah lantaran tidak ada uang. Namun, banyak orang yang memiliki cita-cita untuk sarjana kemudian diperjuangkan mesti dalam kondisi keterbatasan dan berhasil mewujudkannya.

Seperti semangat juang yang dilakukan oleh Desman Anugrah. Ia merupakan mahasiswa yang kuliah di Fakultas Kehutanan dan Sains Universitas Lancang Kuning. 

Desman anak ke 3 dari 6 bersaudara. Ia  lahir di HTI Sei Kebaro yang memberanikan diri untuk kuliah, dan saat ini duduk dibangku semester 4.

Diceritakan melalui sambungan telepon, Desman awalnya ragu untuk kuliah. Maklum, di bawahnya masih ada 3 adiknya yang saat ini sedang sekolah.

Biaya biaya kuliah yang mahal, menjadi pertimbangan Desman, karena khawatir bisa menambah beban orang tua. Berkat doa dan dukungan kedua orang tua, keinginan kuliahnya akhirnya terwujud. Pemuda dari kampung itu, bisa mendapatkan beasiswa KIP Kuliah di Universitas Lancang Kuning.

"Kalau dipikir rasanya sulit bisa kuliah bang, tapi bersyukur dapat beasiswa KIP Kuliah, bisa gratis sampai tamat. IPK saat ini 3,84, ini akan terus saya pertahankan," kata Desman, Senin.

Diceritakan dia, bahwa profesi Ayahnya hanya pegawai swasta di Sumatra utara, sedangkan ibu cuma ibu rumah tangga. Desman merasa mustahil bisa kuliah.

"Apalagi bisa kuliah gratis, adik-adik masih ada tiga orang lagi yang sedang di bangku SMP, dan SD. Tapi berkat KIP kuliah, saya bisa dapat biaya [kuliah] gratis, tak ada dipotong. KIP Membantu sekali karena meringankan orang tua juga," ujar Desman, pria yang tinggal di rumah kos di kota Pekanbaru, ibu kota Provinsi Riau.

Jika kita ingin melihat perjuangan dalam bidang pendidikan, maka di perguruan tinggi akan banyak mendengar kisah inspiratif, cerita perjuangan dan hal-hal haru. Orang orang yang berjuang di bangku kuliah, ada yang merantau jauh dari orang tua, ada yang kuliahnya sambil bekerja.

Bahkan, ada pula yang kuliah  menyambi jadi tukang ojek, mereka yang harus bolak balik pindah kota karena beda kampus dan tempat tinggal. Selain itu, ada juga yang kuliah mungkin sedang hamil atau menyusui. 

Itu beberapa contoh sekelumit perjuangan di pendidikan perguruan tunggi, tapi yakin dan percaya bahwa perjuangan untuk meraih gelar sarjana tentu untuk dapat merubah hidup dan meraih kesuksesan. 

Dihubungi terpisah, Wakil Rektor III yang membidangi Kemahasiswaan dan Kerja Sama  Unilak, Dr Hardi SE MM, berprinsip orang yang berjuang menuntut ilmu akan diberikan jalan kemudahan.

"Untuk penerima beasiswa agar dapat meningkatkan skil, jaringan, dan ikuti pelatihan pelatihan baik yang dikampus atau luar kampus.

Selain itu harus bisa mempertahankan nilai atau IPK, agar beasiswanya tidak gugur di masa studi sehingga hingga wisuda," ucapnya, Selasa (11/6).

Dikatakannya lagi, Unilak satu di antara perguruan tinggi swasta terbaik di Riau,saat ini membuka penerimaan mahasiswa baru gelombang dua hingga 5 Juli 2024. Pada gelombag dua ini calon mahasiswa yang mendaftar mendapatkan potongan uang pengembangan 750.000. Dapat mengakses dilink www.unilak.ac.id.

"Kami berharap anak anak Riau jangan putus sekolah di SMA/SMK/MA, silahkan kuliah di Unilak, Unilak salah satu biaya yang terjangkau. Untuk tips memilih kampus, pertama, liat akreditasinya. Kemudian, biaya, sarana dan prasarana. Lalu, yang tak kalah penting adalah organisasi kemahasiswa dan UKM yang ada di kampus," ujarnya.

"Keberadaan ormawa dan UKM dikampus ini penting untuk pengembangan kemampuan karakter diri, dan jaringan, dan bersyukur Unilak memiliki lebih dari 25 Ormawa. "Di masa sekarang, kemampuan akademik harus didukung dengan kemampuan softkill, dan ini bisa didapatkan mahasiswa di Unilak," ucap Dr Hardi.



(Mediacenter Riau/MC Riau)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

342

  • 94 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 67 Sedang Proses

Member PPID

427

  • 426 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir