ppid@riau.go.id (0761) 45505
Pemprov Apresiasi Polda Riau Gelar FGD Kampanye Keselamatan Berlalu Lintas

Pemprov Apresiasi Polda Riau Gelar FGD Kampanye Keselamatan Berlalu Lintas

  • PPID UTAMA
  • 28 May 2024
  • 179 View

Pekanbaru - Pj Gubernur Riau SF Hariyanto diwakili Asisten I Setdaprov Riau Zulkifli Syukur menghadiri kegiatan Forum Grup Diskusi (FGD) dan Komitmen bersama keselamatan berlalu lintas. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Polda Riau, di Pekanbaru, Selasa (28/5/2024).

Dikatakan Zulkifli, Pemprov sangat mengapresiasi kegiatan FGD yang mengangkat tema "Mewujudkan Manajemen Keselamatan Transportasi Angkutan Umum di Provinsi Riau Tahun 2024" itu.

Sebab, menurut Zulkifli Syukur keselamatan lalu lintas ini adalah urat nadi dari setiap perjalanan hidup manusia dari segi apapun, baik ekonomi, keselamatan, dan sebagainya. 

"Penanggulangan kecelakaan lalu lintas harus dilakukan secara masif, sehingga pesan yang disampaikan dapat tersebar luas kepada seluruh masyarakat," ujar Zulkifli saat diwawancarai Media Center Riau usai menghadiri FGD dan Komitmen Bersama.

"Kolaborasi ini juga sebagai manfaat perlindungan dan pencegahan kecelakaan lalu lintas. Harapan kita semua, melalui FGD dan kolaborasi ini dapat berdampak positif terhadap penurunan angka kecelakaan lalu lintas, kalau bisa Zero (nol)," lanjutnya.

Untuk diketahui, berdasarkan data dari Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau, pada tahun 2023 terdapat 540 angkutan barang yang mengalami kecelakaan lalu lintas, dari jumlah tersebut 60 orang meninggal dunia, 21 orang luka berat dan 102 luka ringan. 

Sementara itu, kurun waktu Januari - April 2024 terdapat 128 kendaraan angkutan darat terlibat kecelakaan lalu lintas, dengan korban 16 orang meninggal dunia, 8 orang mengalami luka berat dan 8 orang luka ringan.

Selain angkutan barang, terdapat juga sebanyak 375 unit angkutan penumpang terlibat kecelakaan lalu lintas, dengan korban 44 orang meninggal dunia, 49 orang mengalami luka berat dan 235 orang luka ringan. 

Sementara itu, hingga akhir April 2024 sebanyak 127 angkutan penumpang terlibat kecelakaan lalu lintas, dengan korban 15 orang meninggal dunia, 13 orang luka berat dan 53 orang luka ringan.

Pihaknya juga menyampaikan, para pengusaha transportasi memiliki peran strategis dalam upaya peningkatan keselamatan pengendara. 

Oleh karena itulah, ia berharap kepada perusahan transportasi di Riau bisa berpartisipasi, berkolaborasi dengan Pemerintah, Kepolisian, Dishub agar perjalanan transportasi ini bisa berjalan dengan baik.

"Mulai dari sopir, kendaraannya harus sehat selalu, diperhatikan dari seluruh aspek seperti mesin transportasi dan sebagainya. Begitu juga dengan sopir harus sehat dan betul-betul sudah ahlinya," harap Zulkifli.



(Mediacenter Riau/nb)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

342

  • 94 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 67 Sedang Proses

Member PPID

427

  • 426 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir