ppid@riau.go.id (0761) 45505

Capaian Vaksinasi Untuk Masyarakat Riau Harus Ada Kolaborasi Semua Pihak

  • PPID UTAMA
  • 21 September 2021
  • 921 View

PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengatakan dalam capaian vaksinasi di Provinsi Riau untuk masyarakat harus ada kolaborasi yang erat dan tinggi semua pihak.

"Untuk capaian vaksinasi ini kita harus bisa berkolaborasi semua pihak dengan baik agar memudahkan dan membantu masyarakat dalam menerima vaksinasi," kata Syamsuar saat menghadiri peninjauan vaksinasi massal dalam rangka peringatan HUT ke-76 TNI Tahun 2021 yang berlangsung di lapangan Gor Andalan Lanud Roesmin Nurjadin, Selasa (21/9/2021).

Syamsuar juga menyampaikan terimakasih kepada pihak Lanud Roesmin Nurjadien Pekanbaru dan semua pihak terkait yang berkontribuasi dalam mempersiapkan vaksinasi massa untuk masyarakat.

Pihaknya menuturkan bahwa pada saat ini progres dari pelaksanaan vaksinasi I sudah mencapai 28,7 persen sedangkan untuk pelaksanaan vaksinasi II baru mencapai 17 persen.

"Kita mempersiapkan vaksinasi ini 70 persen dari jumlah penduduk di Provinsi Riau, jumlah penduduk di Riau ini mencapai 6,3 juta yang berarti 4,3 juta yang harus di vaksin," tuturnya.

Oleh karena itu, ia menerangkan upaya-upaya kerja sama seperti pelaksanaan vaksinasi massal ini harus dilakukan dengan cepat baik dari TNI/POLRI, relawan COVID-19 termasuk dari OJK juga melaksanakan vaksinasi, Pemerintah Kota dan semua pihak terkait. 

"Upaya ini juga merupakan ikhtiar dari kita semua dalam meningkatkan imunitas bagi masyarakat yang ada di daerah ini," terangnya.

Ia juga menyampaikan pihaknya telah melakukan kerjasama dengan pihak GAPKI Provinsi Riau dalam rangka melaksanakan vaksinasi di sekitar kebun kelapa sawit. 

"Vaksinasi ini diperuntukkan untuk petani kebun sawit termasuk karyawan dan untuk masyarakat di sekitar kebun sawit," tutupnya.

(Mediacenter Riau/nb)



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

396

  • 124 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 83 Sedang Proses

Member PPID

462

  • 461 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store