ppid@riau.go.id (0761) 45505

Sempat Kalah Dibabak Pertama, Tim Voli Putri Kepri Menang 3:1 dari Babel Porwil Sumatera XI Riau 2023

  • PPID UTAMA
  • 07 November 2023
  • 636 View

PEKANBARU - Tim voli putri dari Kepulauan Riau (Kepri) berhasil memenangkan pertandingan di leg kedua pada ajang Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Jalan Sudirman Pekanbaru, Selasa (7/11/2023).

Tim Voli putri Kepri yang digawangi oleh Prili cs ini berhasil mengalahkan tim voli putri dari Bangka Belitung (Babel) dengan Skor 1:3.

Pada set pertama, Kepri sempat kewalahan menghadapi Babel. Serangan bertubi-tubi terus dilakukan oleh tim dari Babel. Tim voli putri Kepri pun harus tunduk dengan skor telak 25:14. Kemenangan untuk Babel 1:0.

Saat sesi istrirahat jelang masuk set kedua, pelatih tim voli putri Kepri Abdul Nasir Sitepu tampak memberikan arahan. Ia mengumpulkan seluruh anak didiknya dipinggir lapangan. Strategi baru pun diterapkan.

Memasuki set kedua, tim voli putri Kepri mendominasi pertandingan. Skor pun saling kejar. Hingga peluit panjang ditiup tim dari Kepri berhasil menang dengan skor tipis 23:25. Kemenangan untuk Kepri 1:1.

Persaingan semakin sengit tak kala pertandingan memasuki babak ketiga. Kedua tim saling gempur dengan smash-smash tajam. Kedua tim saling adu serangan. Rely-rely panjang pun terjadi selama jalannya pertandingan. Skor kedua tim juga saling salib dan hanya beda-beda tipis.

Bahkan pada set ketiga ini pertandingan harus dilakukan dengan deuce atau tambahan waktu. Sebab kedua tim sama-sama mendapatkan skor 24:24.

Pertandingan ini cukup melelahkan, tim dari Babel tampak mulai kehabisan stamina. Smash-smash dari tim Kepri tak mampu lagi dibendung hingga akhirnya Kepri memenangkan pertandingan dengan skor 24:25. Lagi-lagi kemenangan untuk Kepri dengan Skor 2:1.

Memasuki babak terakhir, tim voli putri dari Kepri tampak tak memberi ampun kepada tim lawan. Prili Cs terus-terusan mengempur tim lawan dengan smash-smash deras. Kepri pun akhirnya menutup pertandingan dengan skor telak 14:25 kemenangan untuk Kepri dengan skor akhir 1:3.

"Alhamdulillah meskipun dibabak pertama tadi kita sempat tertinggal, namun berkat kekompakan dan semangat anak-anak, kita berhasil memang 3:1 di set kedua, ketiga dan keempat," kata pelatih tim voli putri Kepri Abdul Nasir Sitepu, Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Jalan Sudirman Pekanbaru, Selasa (7/11/2023).

Dengan kemenangan ini, tim voli putri Kepri akan melaju ke babak selanjutnya. Nasir pun akan mempersiapkan anak didiknya lebih matang lagi.

"Kita akan lakukan persiapan lebih maksimal lagi, karena lawan kita selanjutnya pasti lebih kuat lagi," katanya. (Mediacentarriau/Sa)



(Mediacenter Riau/sa)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

731

  • 288 Tersedia Setiap Saat
  • 383 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

418

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 88 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store