ppid@riau.go.id (0761) 45505

Jalin Kerjasama, Gubernur Syamsuar Harap INHART Beri Dukungan Untuk Kemajuan Riau

  • PPID UTAMA
  • 30 October 2023
  • 667 View

PEKANBARU- Dalam rangka untuk memajukan sumber daya Riau dimasa yang akan datang, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar melalukan penandatanganan Letter of Intent (LOI) terkait industri halal bersama International Institute for Halal Research and Training (INHART), International Islamic University Malaysia. 

Gubernur Syamsuar melihat INHART International Islamic University Malaysia telah berpengalaman secara global dari berbagai bidang, untuk itu ia berharap banyak hal yang nantinya bisa disinergikan bersama Riau usai LOI tersebut di teken, salah satunya penyiapan sumber daya manusia Riau yang belajar di International Islamic University Malaysia. 

"Melalui kerjasama ini mudah-mudahan kita saling berbagi (antara Riau-Malaysia), saling mendapatkan dukungan dari INHART International Islamic University Malaysia dalam rangka untuk memajukan Riau dimasa yang akan datang," ujar Gubri usai teken LOI bersama INHART International Islamic University Malaysia, di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi, Senin (30/10/2023). 

Tidak lupa Gubernur Syamsuar mengucapkan terimakasih atas bersedianya INHART International Islamic University Malaysia bergandengan tangan dengan Bumi Lancang Kuning untuk menggali indistri halal dan berbagai potensi lainnya. 

Dikatakan Gubri, Riau merupakan provinsi yang diberikan keberkahan oleh Allah SWT, begitu banyak hal yang bisa dibuat, dan banyak keahlian pula yang bisa diberikan oleh INHART International Islamic University Malaysia untuk bisa dimanfaatkan Negeri Lancang Kuning. 

Selain itu, dengan memiliki sumber daya alam (SDA) yang banyak memberikan manfaat untuk dunia, Gubernur Syamsuar yakin jika Riau dan INHART International Islamic University Malaysia saling berbagi keahlian, maka semakin memperkuat kemajuan negeri dimasa yang akan datang. 

"Riau ini diberikan keberlahan oleh Allah dengan SDA yang banyak manfaatnya untuk masyarakat dunia, dan banyak juga ekspor-ekspor dari Riau. Kalau nanti saling berbagi soal keahlian, maka semakin memperkuat kemajuan negeri ini dimasa yang akan datang," pungkas Gubernur Syamsuar.



(Mediacenter Riau/nv)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

428

  • 139 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 92 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store