ppid@riau.go.id (0761) 45505

UIN Suska Riau Gelar Seminar Nasional Teknologi Informasi, Komunikasi dan Industri Tahun 2023

  • PPID UTAMA
  • 25 October 2023
  • 590 View

PEKANBARU- Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Laksanakan Seminar Nasional Teknologi Informasi,Komunikasi dan Industri ke-15 Tahun 2023.

Seminar Nasional yang mengambil tema” Optimalisasi Potensi Daerah untuk Pengembangan Kawasan Industri Berbasis Digital” dilaksanakan di Ball Room Bertuah lantai 2 Hotel Pangeran Pekanbaru.

Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam negeri Sultan Syarif Kasim Riau Dr. Hartono, M.Pd. mengatakan dengan adanya acara ini diharapkan agar masyarakat dapat terbantu, mengingat pada saat ini kita telah memasuki Era Society 5.0 dimana masyarakat harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi informasi yang ada.

"Seminar nasional ini diharapkan membantu dalam beradaptasi dengan perkembangan teknologi informasi yang ada, dan bisa bermanfaat untuk kehidupan,"ujarnya.

Kemudian ia juga menambahkan, Narasumber pada kegiatan ini yaitu Ir. Muhammad As’Adi M.T.IPM dari Universitas Pembangunan Jakarta, M.Suharto (Direktur Kawasan Industri Tanjung Buton),dan Prof. Ir.Onno W. Purbo,ST.M.eng.Ph.D. Yang memberikan pemahaman dan penjelasan seberapa pentingnya teknologi informasi sebagai sarana yang dibutuhkan di Era Society 5.0 ini.

"Dengan adanya acara ini diharapkan dapat mempermudah dan membantu masyarakat dalam memahami pesatnya perkembangan teknologi informasi di Era Society 5.0, Dan tentunya menjadi sarana informasi bagi masyarakat,"tambahnya.


Turut hadir dalam kegiatan ini Prof. Dr. Okfalisa, ST.,M.Sc ( Guru besar Fakultas sains dan Teknologi UIN Suska Riau), Prof. Dr. Teddy Purnamirza,ST,M.Eng, Prof. Fitra Lestar, ST.M.Eng.,Ph.D ( Wakil Dekan 1),Dr, Budi Azwar SE.,M.Ec (Wakil Dekan 2),Dr. h. Kunaifi ST.,M.Sc, Prof. Dr. Adrianto Ahmad, MT ( Guru Besar Universitas Negeri Riau), Dr. Ibnu Sina (Dinas Perindustrian Riau), Irwan, M.Sc ( Dinas Perindustrian Kampar), Doni Winarso, S.Kom.,M.Kom (Dekan FASILKOM UMRI), Idria maita,S.Kom.,M.Kom (Kepala PTIPD UIN Suska Riau),Yuvi Darmayunata, ST, M.Kom (Kepala PTIPD UNILAK) Ketua dan Sekretaris Program Studi, Kepala Labor, Ketua KPM Selingkungan Fakultas Sains dan Teknologi dan Para dosen selingkungan UIN Suska Riau.

 

 



(Mediacenter Riau/sa)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 84 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store